5 Aplikasi Kamus Android Offline Inggris Indonesia Untuk Pelajar

Androider.web.id – Bagi yang belajar bahasa asing butuh aplikasi kamus android offline Inggris Indonesia, karena lebih praktis untuk membuka kamus dan mencari terjemahan dari istilah asing yang sedang dipelajari. Terlebih praktisnya aplikasi kamus offline ini juga tidak membutuhkan jaringan internet untuk bisa menerjemahkan. Sebab semua kata dan frasa sudah ada dalam memori aplikasi dan kita sebagai pengguna hanya tinggal mencari frasanya saja.

Aplikasi kamus lengkap offline di Android ini juga bukan hanya praktis karena hanya tinggal diunduh dalam ponsel saja. Akan tetapi juga sangat lengkap karena diisi dengan ribuan kata dalam bahasa Inggris lengkap dengan terjemahannya sekaligus. Ditambah lagi karena aplikasinya yang tak membutuhkan internet sama sekali, membuat penggunanya bisa menggunakan aplikasi ini selama yang mereka butuhkan tanpa khawatir kehabisan kuota.

Advertisement

Tak heran jika banyak mahasiswa jurusan bahasa atau bahkan pelajar juga memilih untuk menggunakan aplikasi kamus offline terbaik ini saat belajar.

Rekomendasi Aplikasi Kamus Android Offline Inggris Indonesia Lengkap

Buat yang sedang mencari rekomendasi aplikasi kamus android offline inggris indonesia, di bawah ini adalah beberapa aplikasi kamus offline lengkap yang direkomendasikan, silahkan disimak:

Aplikasi Kamus Inggris (Kamusku)

Download Aplikasi Kamusku Inggris Indonesia Android Offline

Aplikasi ini akan muncul sebagai rekomendasi pertama kamus offline, dibuat oleh developer lokal yakni Kodelokus mendapatkan rating yang bagus sekali dari lebih 80 ribu pengunduhnya, rata-rata juga memberikan lima bintang. Aplikasi kamus ini sudah diunduh sampai dengan 10 juta kali, lho! Dan besar aplikasinya juga hanya 6 Mb-an saja.

Aplikasi Kamus Inggris – Indo (Offline)

Download Kamus Bahasa Inggris Offline untuk HP Android

Sebanyak satu juta orang susah menggunakan aplikasi yang bisa digunakan sekalipun tanpa ada jaringan internet ini. Disini ada tambahan fitur pop up copy paste serta share hasil terjemahan kita. Juga ada menu dropdown yang isinya  menampilkan bahasa terpilih dari yang terakhir kali kita gunakan.

Aplikasi Kamus Inggris Offline – Artside Studio

Download Aplikasi Kamus Android Offline Inggris Indonesia Lengkap

Merupakan sebuah aplikasi android yang dibuat oleh Artside Studio dan memiliki UI yang cukup menarik bagi penggunanya. Selain itu juga bisa dipakai menggunakan metode voice command lho. Bahkan ukurannya hanya 2.7 MB saja lho, sangat ringan.

Aplikasi Kamus Inggris-Indonesia

Download Kamus Inggris-Indonesia untuk Android

Dibuat oleh developer yang bernama Warrior Mobile dan kita bisa menemukan user interface yang bagus sekali walaupun sederhana. Aplikasi ini diunduh sebanyak 500 ribu kali lebih.

Aplikasi Kamus Offline ENG-IND

Download App Kamus Offline ENG-IND for Android

Aplikasi yang satu ini dibuat oleh Intelligence Studio dan aplikasinya bisa digunakan secara offline. Asyiknya lagi di dalam kamus ini ada bahasa Inggris slang yang cocok sekali untuk anak muda. Aplikasi ini hanya berukuran 5.1 MB saja lho!

Demikian adalah beberapa rekomendasi aplikasi kamus bahasa Inggris – Indonesia yang bisa kita unduh dari Play Store. Mengingat bahwa aplikasi di atas sangat ringan dan tidak memberatkan ponsel, maka tak perlu khawatir jika mengunduh aplikasi ini malah membuat ponsel jadi ngelag dan hang. Dengan ukuran aplikasi yang kecil, kita tetap bisa mengunduh aplikasi lain yang kita butuhkan.

Lihat Juga:

Hanya saja sekalipun banyak sekali kata-kata yang terekam di dalam kamus, bahkan ada juga yang lengkap dengan kata slangnya juga, kita tak bisa mengandalkan semuanya pada kamus saja, sebab kita juga tetap harus menguasai tata bahasa inggris juga, supaya kita bisa menyusun kalimat yang baik dan benar sesuai dengan tata bahasa Inggris yang berlaku. Bagaimana? Sudah memilih aplikasi kamus android offline Inggris Indonesia pilihan sendiri?

Artikel Terkait